Sunday, November 27, 2022

USAL-USUL IZRAIL MENJADI MALAIKAT PENCABUT NYAWA

 USAL-USUL IZRAIL MENJADI MALAIKAT PENCABUT NYAWA


Ketika Allah SWT akan menciptakan Nabi Adam AS Allah memberikan wahyu pada bumi:
“Aku akan membuat ciptaan dari permukaanmu yang mana sebagian ada yang taat dan ada yang bermaksiat, yang taat akan masuk ke Surga, sedangkan yang durhaka akan masuk ke Neraka”.

Monday, November 14, 2022

Memahami makna Asmaul Husna PAI Kelas 10

 

Memahami makna Asmaul Husna

materi PAI Kelas 10 Kurikulum 2013

 

Marilah kita perdalam pemahaman kita tentangnya dengan mempelajari beberapa Asmaul Husna berikut:

 

1. Al-Karim

(Maha Mulia):

Mari kita pelajari QS An-Naml/27 ayat 40 :

Artinya:

“Barang siapa bersyukur, maka sesungguhnya dia bersyukur untuk dirinya, dan barangsiapa yang ingkar maka sesungguhnya rabbku maha cukup dan maha mulia”.

Allah memiliki sifat al-Kariim, artinya Allah Maha Mulia, ajaranNya pun mengandung kemuliaan. Menurut kamus besar bahasa Indonesia, mulia dimaknai dengan tinggi (derajat, pangkat, jabatan), luhur (budi), dan bermutu tinggi.

Saturday, November 12, 2022

Perilaku yang mencerminkan Sikap memahami Asmaul Husna

Menerapkan Akhlak Mulia

Asmaul Husna

(al-Kariim, al-Mu’min, al-Wakiil, al-Matiin, al-Jaami’, al-‘Adl, dan al-Akhiir)


1. Al-Karim

Kita dapat meneladani asmaul husna Al-Karim dengan cara berikut:

a. Berupaya menjadi orang yang dermawan. Orang yang dermawan akan menyedekahkan sebagian harta bendanya untuk kemaslahatan umat atau menolong kepada orang-orang yang membutuhkan pertolongan. Kenapa demikian? Karena segala yang kita miliki sebenarnya bukanlah milik kita. Akan tetapi milik Allah yang dititipkan kepada kita. Oleh karena itu, sudah sepantasnya harta kita digunakan untuk kebaikan bersama.